USG Hamil Pregnancy

USG adalah alat diagnostik dengan menggunakan gelombang suara pada frekuensi tertentu, yang antara lain kegunaannya adalah untuk :
- Menentukan usia kehamilan
- Menentukan kesesuaian besarnya janin dengan usia kehamilan
- Menentukan kelainan-kelainan yang terdapat pada janin (malformasi janin).
- Dan lain - lain

Pemeriksaan USG bisa dilakukan mulai dari awal kehamilan. 

Pemeriksaan anatomi janin merupakan standar pemeriksaan Ultrasonografi Obstetri.

Pada trisemester (3 bulan ) pertama, pemeriksaan anatomi janin masih terbatas karena ukuran embrio yang masih kecil.

Pada akhir trisemester satu, dapat dikenali kepala, badan, dan denyut jantung. 

Sejalan dengan usia kehamilan pada trisemester selanjutnya, janin terlihat lebih jelas.

Pemeriksaan USG pada trisemester II & III mencakup pemeriksaan kepala, tulang punggung, perut, kandung kemih, ginjal, jantung, plasenta, dan cairan amnion dan lain-lain yang dirasa perlu.

Perbedaan antara USG 2D, 3D dan 4D terlihat pada hasil USG nya.

USG 2 Dimensi biasanya dilakukan untuk menilai biometri janin seperti DBP (Diameter Biparietal), lingkar kepala, lingkar perut, berat janin, Femur Length, yang dihubungkan nanti dengan usia kehamilannya, sesuai atau tidak.

Sedangkan USG 3D dan 4D memberikan hasil yang lebih sempurna karena menggunakan koordinat x,y,z yang dapat menggambarkan anatomi tubuh janin yang lebih jelas.

No comments:

Post a Comment