Effective Advertise Sukses iklan media

Panduan Lengkap Cara Jual, Marketing, Iklan yang Sukses!

Marketing adalah bagaimana perusahaan memasarkan (market) / menyebarkan produk atau jasa mereka ke seluruh masyarakat.

Kegiatan Promosi

Dalam berpromosi ada etik yang harus dipegang yaitu kegiatan atau pesan promosi itu harus jujur, terbuka dan mudah dipahami.

Kegiatan Promosi bisa dilakukan sendiri oleh perusahaan atau dengan meminta bantuan dari biro iklan.

Beberapa langkah promosi yang bisa ditempuh diantaranya:

Iklan adalah salah satu cara untuk memberitahukan, menarik, dan
meyakinkan orang untuk membeli produk atau jasa yang ditawarkan.
Iklan juga bertujuan agar konsumen yang telah membeli tidak pindah ke
produk atau jasa lainnya.

Ada berbagai media atau alat untuk beriklan, diantaranya:



1.Televisi
Hampir semua orang pasti pernah menonton tv setiap hari, maka di sela
sela drama, film favorit, berita, infotainment, acara lainnya diselipkan
iklan.
Bahkan ada yang merasa kurang lengkap hari ini kalau belum menonton tv.

Sebelum memutuskan beriklan di televisi, perusahaan di bagian marketing staff akan memakai jasa perusahaan survei seperti AC Nielsen (www.nielsen.com) untuk mendata program atau acara TV apa yang paling disukai dan banyak ditonton oleh kalangan usia tertentu.

Saya ingat satu iklan dari perusahaan operator telekomunikasi selular yang kurang popular, iklan tersebut memang sangat menarik perhatian saya dan keluarga karena berisi tarian tarian yang energik, aneh atau gokil, diiringi musik yang tak kalah ajaib pula. Di akhir semua tarian itu barulah muncul kalimat iklan yang sebenarnya ingin disampaikan. Tapi saya tak ingat lagi apa kalimatnya karena terlalu fokus pada tariannya sehingga tak ingat apa yang ingin perusahaan tersebut yakinkan pada penonton.

Terkadang ada Tagline atau kalimat iklan yang lucu, unik, dan tagline ini menjadi trend yang selalu diucapkan dan diparodikan oleh kalangan anak muda kepada teman-temannya. Tagline dan kalimat iklan tak harus diucapkan saja tetapi bisa dinyanyikan sehingga penonton anak muda dapat ikut menyanyikan dan lebih mengingat iklan tersebut.
Ada satu Tagline yang sangat tepat yaitu "Rasa Tidak Bisa Bohong" pada iklan makanan mi instant.

Akhir akhir ini saya melihat ada beberapa iklan es krim, pewangi badan, rokok, dan lain-lain yang membuat iklan mereka kelihatan seperti cuplikan film. Tentunya ini dapat menarik perhatian para pecinta film/ Movie Mania.

Saya kemarin menonton acara TV terkenal, "Indonesia Mencari Bakat" di Trans TV, di sela-sela acara tersebut, ditampilkan iklan susu dengan seorang wanita yang sering mengisi acara lain di televisi (tapi sebenarnya kurang populer) bersama anaknya yang bertubuh kurus. Iklan susu tapi menampilkan anak yang kurus?

2.Koran
Bagi orang yang tidak ingin ketinggalan berita pasti membaca koran. Anak
sekolah pun dianjurkan baca koran karena koran sekarang lebih memberi
pengetahuan.
Bahkan ada perusahan surat kabar yang memberi gratis koran mereka agar
lebih banyak orang tertarik membaca berita dan tentu saja iklan.

3.Billboard atau papan iklan atau reklame di tepi jalan.
Tidak hanya di tepi jalan, tapi di acara olahraga, stasiun bus & kereta
api, dimana banyak orang lewat. Billboard ini dipasang oleh perusahaan
periklanan ataupun perusahaan yang memasangnya sendiri asalkan bayar
pajak iklan.

4.Website internet
Kebanyakan orang Indonesia terutama anak muda tahu tokobagus.com dan
berniaga.com
Kedua website ini menyediakan jasa iklan gratis. Tapi mereka pun
beriklan di televisi untuk menunjukkan bahwa kami nyata dan ada, bukan
hanya di dunia maya internet. Karena pengguna internet kebanyakan anak
muda, mereka ingin memberitahukan kepada semua kalangan usia tentang
jasa mereka di televisi. Apakah Facebook & Twitter juga akan beriklan di
TV? Karena Facebook & Twitter juga menyediakan jasa iklan agar dapat
dibaca pengguna Facebook yang sudah mencapai milyar orang.

Untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat akan iklan yang Anda pasang, tokobagus.com memberikan fasilitas Verified Member dengan cara mengirimkan kode melalui surat biasa kepada para anggotanya.
Sederetan kode ini harus dimasukkan oleh para anggota ke akun pribadi mereka.

Tujuan lain dari Verified Member ini adalah agar aset Tokobagus.com yaitu para anggotanya lebih nyata dan terdata baik.
Kenapa harus lebih nyata? Karena di dunia maya internet, semua orang bisa saja membuat akun atau mendaftar ke website dengan data palsu dengan tujuan penipuan atau kejahatan lainnya.

Bukan hanya satu akun yang dapat dibuat, tapi ribuan atau jutaan akun pun bisa diciptakan dengan foto palsu dan nama samaran. Hal ini terjadi di hampir semua website yang mewajibkan pengguna website mereka untuk mendaftar terlebih dahulu.

Perbedaan iklan di Facebook.com dengan Google.com:
Google menampilkan iklan pada saat orang membutuhkannya dan mencarinya di Google Search. Dan juga pada website dan blog dari masyarakat luas yang ikut menampilkan iklan Google.
Perusahaan beriklan pada Google, Google lalu mencari Website dan Blog yang sesuai dengan tema atau isi iklan yang ingin ditampilkan.
Tentunya Website dan blog ini telah mendaftar untuk bersedia menampilkan iklan dari Google dan Pemilik website atau blog akan mendapat imbalannya apabila ada yang membaca iklan tersebut. Untuk mendaftarkan website/ blog Anda agar bisa mendapatkan uang dari iklan Google, lihat di website: www.google.com/adsense
Tidak semua website atau blog akan disetujui Google sebagai partner bisnis Google, karena website atau blog tersebut haruslah bermutu, unik, banyak dibaca orang per hari, selalu diperbarui, banyak konten berkualitas dan kriteria lainnya, silahkan baca di website Google Adsense.

Untuk perusahaan yang ingin beriklan online di internet dengan Google (Online Advertising by Google), silahkan lihat di website : adwords.google.com

Iklan di Facebook di tampilkan di samping kanan dari semua akun pribadi pengguna Facebook dan juga pada News Feed/ beranda pengguna.
Beranda pengguna Facebook adalah tempat dimana Anda membaca status atau tulisan yang dibuat oleh teman Facebook Anda.

Untuk beriklan di beranda pengguna, Anda terlebih dahulu membuat kalimat iklannya di kolom Status "Apa yang Anda pikirkan?" lalu setelah tekan enter, Anda akan melihat di bawah tulisan Anda , ada kata kecil "Promosikan" dengan biaya sekitar Rp.68.763,-(Ini untuk akun Facebook teman saya yang teman Facebook nya hanya 58 orang)
Cara lainnya beriklan di samping KANAN dari semua tampilan halaman Facebook adalah melalui website ini: https://www.facebook.com/about/ads/

Ebay.com dan amazon.com juga sangat popular dengan fasilitas iklan gratis dan berbayar. Di ebay.com bisa menjual apa saja, bahkan ada juga orang yang menjual sesuatu yang unik, aneh dan luar biasa yang tidak lazim diperdagangkan.

Pesaing Google adalah Yahoo, Bing.

5. SMS broadcast
Adalah membayar perusahaan operator telekomunikasi selular untuk
mengirim SMS ke pengguna handphone yang berisi iklan.
Dengan semakin populernya Blackberry Messenger (BBM), pengguna handphone
Blackberry pun memakai BBM untuk broadcast atau menyiarkan iklan mereka.

6.Brosur. Banyak juga yang beriklan murah meriah dengan menulis iklan di
kertas dan menempelkannya di pohon, tiang listrik, dinding dan
lain-lain.

7.Iklan kreatif. Untuk menarik orang untuk membaca iklan, ada orang yang
membawa papan iklan di badannya lalu berjalan keliling kota, atau lebih
kreatif lagi lewat tulisan di wajah dan badan. Ada juga perusahaan yang
membuat patung atau apa saja yang bisa menarik perhatian.

Zaman sekarang yang persaingan bisnis menjadi super ketat karena banyak kompetitor, saya pernah mendengar orang berjualan dengan cara menggunakan mic dan speaker di dalam mobil yang berjalan sambil membacakan iklan-iklan promosi mereka dan sekaligus menjual produknya yang dipajang rapi dalam bak mobil terbuka.
Di pintu dan jendela mobil tersebut juga di cat dengan tulisan dan gambar produk yang berfungsi sebagai iklan berjalan.

8. Karena kebaikkan hati selalu menggerakkan hati semua orang, maka
perusahaan pun berbuat kebaikkan dengan menyumbang ke panti asuhan, atau
menyumbang sebagian kecil hasil penjualan ke badan amal.

9. Artis, aktor, tokoh agama terkenal dibayar untuk promosikan atau
mengiklankan produk. Muncullah mereka di tv atau di mall untuk beriklan.

10. Majalah komersial atau majalah sekolah. Majalah komersial pun ada
yang gratis supaya orang mau ambil & baca tulisan & iklan mereka.

11. Radio.
Walaupun sudah tak banyak yang dengar, tapi masih ada penggemar setia
radio yang murah dan lumayan menghibur.
Beriklan di radio juga tidak mahal dan lebih murah.

12. Joint Advertising
Perusahaan raksasa yang memiliki banyak diversifikasi atau ber-ragam produk misalnya produk susu bayi yang lebih terkenal dan juga botol susu, kedua macam produk ini bisa diiklankan secara bersamaan sehingga lebih efektif dan efisien. Katakanlah botol susu tersebut cocok untuk digunakan untuk produk susu mereka karena sudah Food-Grade, tahan panas, tidak mengubah zat gizi yang terkandung dalam susu.

13. Sponsorship pada kegiatan melibatkan banyak peserta atau penonton seperti sebuah acara olahraga ternama, seminar bermutu, jalan sehat, acara amal, musik, festival, dan acara keramaian lainnya.
Perusahaan yang ingin beriklan dengan cara sponsor ini membayar biaya acara tersebut / memberi sumbangan dana dan sekaligus menampilkan iklan mereka. Tak lupa pula memberikan souvenir kenang-kenangan yang berhubungan dengan acara yang disponsori.

Dengan mensponsori suatu kegiatan yang sesuai dengan target pasar, cara ini juga bisa meningkatkan citra / bonafiditas suatu produk atau perusahaan.

Perusahaan raksasa ada yang mensponsori sebuah film dari produsen film ternama agar produk dan jasa perusahaan bisa turut serta diiklankan bersama-sama film tersebut. Hal ini tentu bisa efektif bila film tersebut mencapai Top Box Office Hollywood.

14. Beriklan pada bungkusan atau kemasan produk.
Malam ini saya makan McDonald McChicken Burger, pada kemasan kantong dari Burger ini tertulis "What's the Secret?" (Apa Rahasianya?)
Why does McDonald food taste so good? (Kenapa makanan McDonald begitu enak?)

Because we make it the way you would, with 100% pure beef, chicken thigh and breast meat and farm fresh produce. (Karena kami membuatnya sesuai keinginan Anda, dengan 100% daging sapi asli, paha ayam, daging di bagian dada, dan segar langsung dari pertanian.)

Di sisi lain kantong burger tersebut, ada lagi tulisan "A Great Story has Two Sides" (Cerita Bagus Ada Dua Sisi)
Take the McDonald's Hamburger. It's sear-sizzled on the grill so both sides come out perfect every time. Whichever way you look at it, it's the one story that always has a happy ending. I'm lovin' it.
( Belilah Hamburger McDonald, Burgernya dipanggang di kedua sisi, dimasak dengan sempurna setiap kali, Dari sisi manapun Anda lihat, itu adalah satu cerita yang selalu mempunyai akhir bahagia. Saya mencintainya.)

Kedua cerita McDonald di atas menunjukkan betapa spesial nya makanan cepat saji tersebut. Orangtua saya berkata jika Anda ingin menjual sesuatu lebih mahal dari kompetitor/ pesaing bisnis yang sejenis / sama persis, maka Anda harus membuatnya kelihatan sangat spesial , yang tak terlihat oleh konsumen pembeli tapi HARUS Anda yang mengatakannya secara jelas. Contoh nyata lainnya adalah sepatu Nike yang jauh lebih mahal dari sepatu biasa lainnya.


15. Beriklan GRATIS di Internet
Silahkan baca tulisan saya sebelumnya di Iklan Gratis Klik Disini


Pekerjaan membuat kalimat yang harus diucapkan di iklan adalah tugas CopyWriter pada perusahaan periklanan ataupun perusahaan besar.
Kalimat iklan selain info produk, promosi, dan kelebihannya, bisa berupa Tagline (bahasa inggris). Tagline adalah Motto produk yang harus singkat, padat, tepat sasaran, dapat dimengerti dan menarik.

Kalau ada perusahaan yang bersedia meminta saya menjadi CopyWriter mereka, Silahkan berkomentar pada postingan ini. Terima Kasih. (Note: Iklan Terselip)

Kesimpulannya: Iklan ada yang informatif, edukatif, menghibur, persuasif, out of the box (luar biasa/ keluar dari yang biasa).

Iklan di masa mendatang seharusnya bisa lebih memaksa misalnya belilah produk ini demi kelangsungan hidup ribuan karyawan dan lingkungan sekitar. Karena terkadang pembeli ada yang ragu-ragu produk mana yang mau dibeli dengan banyaknya variasi dan kompetitor produk.
Jadi perusahaan bisa sedikit memaksa dengan cara "Belilah produk ini , (katakan kelebihannnya), selagi dalam masa promosi, jumlah terbatas, kalau tidak beli sekarang, nanti uang Anda akan terbuang sia-sia untuk membeli barang lain yang tidak Anda butuhkan, dan lain-lain.

Untuk toko yang baru dibuka, Anda bisa mengatakan,"Toko kami baru dibuka, jadi harga kami dijamin murah karena kami mencari pelanggan setia, Anda bisa membandingkan harga kami dengan toko lainnya"
Atau "Toko kami sangat sepi beberapa hari ini karena banyaknya kios yang dibangun, jadi kami memberikan harga yang dijamin murah supaya Anda bisa terus berbelanja di toko kami."

Sekali saja iklan ditampilkan, akan kurang efektif karena pembaca atau penonton akan lebih mengingat bila lebih sering melihatnya.
Saya pernah membaca cara seorang istri meminta sesuatu pada suaminya, pada saat pulang kerja, sang istri dengan manisnya melayani keperluan suami, setelah sang suami istirahat, mulailah istri beraksi, pelan-pelan membicarakan topik lain lalu menyelipkan keinginan istri membeli sesuatu dengan berbagai macam alasan kenapa harus membeli barang tersebut.
Tapi sang suami hanya diam atau bilang "Ya ya, lihat saja nanti" atau menjawab secara singkat saja.
Sang istri tak putus asa, beberapa hari kemudian, diulangi lagi cara yang sama, mungkin dengan sedikit sogok misalnya memberi menu makanan istimewa. Cara seperti ini diulangi terus sampai sang suami mulai tanggap dan menyerah.

Cara di atas sama seperti cara murid sekolah menghafal mata pelajaran mereka.

Cara-cara Marketing untuk berpromosi lainnya adalah:


1.Marketing Staff
Memakai jasa orang yang bekerja sebagai marketing perusahaan untuk memasarkan barang dan jasa. Para marketing ini menggunakan brosur, selembaran kertas, sample gratis atau contoh barang ketika memberi informasi produk dan dengan segala cara berusaha meyakinkan orang untuk membeli.
Bisa dilakukan secara door to door (pintu ke pintu) secara mandiri atau meminta jasa misalnya, agen surat kabar atau kurir. Dimaksudkan agar calon konsumen berkesempatan mengenal lebih dekat dan "mencicipi" produk dengan gratis.


Walaupun sebenarnya calon pembeli tidak memerlukan produk ditawarkan tapi orang marketing berusaha membujuk dengan harga murah, bisa dikredit, bisa dijual kembali ke orang lain, dapat hadiah, maka akhirnya calon pembeli pun terbius untuk membeli dengan jumlah banyak.

2. Consumer Promo dengan pemberian bonus/ hadiah kepada pembeli. Hadiah atau bonus ini bisa bermacam-macam yang berhubungan dengan produk yang dibeli. Hadiah ini harus yang menarik dan berkualitas tinggi.
 Ada kalanya hadiah atau bonus ini tidak berarti dan tidak bisa menarik perhatian dan minat pembeli karena memang tidak dibutuhkan oleh pembeli.

3. Pemberian insentif kepada toko, agen, dan distributor yang ikut memasarkan produk/jasa. Insentif bisa berupa cashback atau diskon, hadiah, beli 10 gratis 1 atau gratis tour keluar negeri dan lain-lain.

4. Membagi-bagikan souvenir kecil yang bisa mengingatkan masyarakat akan produk tertentu misalnya stiker, pena, dan barang kecil lainnya.

5. Mendatangi sekolah, perkantoran, pusat bisnis , acara keramaian, tempat yang ramai lewat untuk mengedukasi, menginformasikan, dan pastinya tak luput dari harapan agar anak sekolah, pekerja, pebisnis mengingat selalu, tidak berpindah lain produk, dan senantiasa membeli produk mereka.

6. Untuk menjaga loyalitas atau kesetiaan pelanggan akan produk perusahaan, dibuatlah kartu anggota sehingga pelanggan merasa masuk ke dalam suatu komunitas perusahaan.
Kartu anggota ini bisa gratis atau berbayar. Setiap pembelian yang dilakukan oleh anggota akan dicatat ke dalam kartu anggota dan apabila telah mencapai jumlah pembelian tertentu, anggota ini akan mendapatkan diskon atau hadiah.

7. Voucher diskon.
Ada salah satu swalayan terkenal di Indonesia yang menerbitkan voucher diskon mereka di koran lokal. Setiap pembaca koran lokal tersebut dapat menggunting voucher diskon dan mendapatkan potongan harga bila melakukan pembelian di swalayan tersebut.

Potongan harga tujuannya untuk merangsang calon konsumen untuk membeli. Lazimnya dilakukan pada tahap perkenalan perusahaan atau barang, atau musim-musim tertentu, seperti tahun ajaran sekolah baru, liburan, hari-hari besar keagamaan dan lain-lain.

8. Poin Belanja
Setiap transaksi pembelian yang dilakukan akan dicatat dalam bentuk poin ke dalam kartu atau kertas. Misalnya setiap pembelian sebesar seratus ribu rupiah akan mendapatkan 10 poin. Setelah mencapai 1000 poin, akan mendapatkan diskon 10%.

9. Saya pernah membaca di koran tentang hotel Club Med, yang tersebar di beberapa negara,
hotel ini memberikan pelayanan yang sangat ramah kepada tamu yang menginap,
 semua staff dan karyawan di hotel ini akan menyapa dan mengajak setiap tamu untuk berbicara tentang apa saja layaknya seorang teman.
Jika Anda menginap di sini, Anda akan merasa seperti masuk ke dalam suatu komunitas di desa yang ramah dan nyaman. Karena hotel ini membuat suasana kamar hotel seperti di desa.
Tentunya juga ada berbagai macam hiburan lainnya yang tersedia di hotel itu.

10. Untuk Multi Level Marketing (MLM) yang mengandalkan anggotanya untuk merekrut anggota lainnya untuk meningkatkan penjualan, mereka menawarkan berbagai insentif seperti harga yang lebih murah kepada para anggota, kalau produk MLM ini tak habis dijual, para anggota MLM ini bisa memakainya sendiri di rumah.
Apabila ada anggota yang telah mencapai target penjualan tertentu, akan diberikan hadiah berupa mobil, motor, tour keluar negeri dan lain-lain. MLM ini mementingkan Real Networking atau Jaringan agen yang nyata dan berkemampuan (berpotensi) menjual.

11. Cara lain untuk meningkatkan kesetiaan pelanggan adalah dengan mengirimkan daftar harga produk ke rumah pelanggan. Ada satu supermarket di Indonesia yang rajin mengirimkan daftar harga barang ke rumah pelanggan. Supermarket ini lantainya hanya semen tanpa ubin dengan alasan agar dapat memberi harga yang lebih murah.

12. Memberi potongan harga yang tak dapat diberikan oleh perusahaan lainnya.
Hal ini telah dilakukan salah satu distributor Blackberry di Jakarta, Indonesia.
Diskon harga ini sangat sukses, semua Blackberry yang tersedia habis terjual, bahkan ada yang tak dapat membeli karena habis. Ada pula pembeli yang jatuh pingsan karena terlalu lama antri.

13. Pelayanan Ramah dan Cepat.
Servis yang ramah dan cepat ini diterapkan oleh Fast Food atau makanan cepat saji seperti Pizza Hut, McDonald, KFC.
Pizza hut menjamin pizza mereka dapat tersedia dalam waktu tidak lebih dari 30 menit.

14.Kata-kata yang meyakinkan
Kalau pembeli minta harga barang dikurangi dalam proses penawaran harga, maka penjual dapat mengatakan,"Kalau ada orang yang menjual dengan harga yang Anda minta, saya sendiri sebagai penjual pun mau membelinya." atau  "Cobalah cek harga kami ke toko lain"
Dengan kata lain, tidak ada penjual di mana pun yang bisa memberikan harga yang sama murah nya seperti saya.
Satu lagi, orang tua saya selalu meyakinkan pelanggan dengan cara,"Barang kami 100% baru, tidak seperti toko lain yang pelanggan nya tak sanggup bayar kredit, lalu barang tersebut ditarik dan dijual kembali."

15. Komunitas Pecinta Produk
Untuk memperkuat brand, keberadaan produk dan saling berbagi sesama pecinta produk tertentu. Ini akan menjadi tempat konsumen mewujudkan, mengeluarkan hobi mereka masing-masing, memberi sumbangan ide kreatif, saran dan kritik yang positif sehingga perusahaan bisa mengembangkan produk baru yang ide awalnya bersumber dari produk yang lama.

16. Seorang Marketeer atau Penjual yang baik dan benar adalah yang memberikan solusi pemecahan masalah pembeli, memiliki sikap pencegahan masalah seperti menjelaskan keuntungan dan kelemahan suatu produk, apakah produk tersebut dapat menjadi prioritas daftar belanja pembeli.

17.  Pameran, maksudnya untuk memperkenalkan produk baru atau lebih mendekatkan diri kepada konsumen. Pameran bisa dilakukan secara mandiri dengan membuka stan di lobi atau atrium suatu plasa atau mal.
Bisa juga dilakukan dengan mengikuti pameran tematik baik yang diselenggarakan sendiri ataupun yang diselenggarakan oleh event organizer.

Dalam kesempatan pameran, lazimnya juga disertai penjualan barang dengan potongan harga.

18. Penjualan kredit. Fasilitas ini membuat konsumen merasa mendapat keringanan, serta akan menjangkau khalayak yang lebih luas.

19. Undian / pemberian kupon.
Taktik ini banyak dilakukan perusahaan karena masyarakat sangat tertarik dengan iming-iming hadiah, sehingga sangat ampuh untuk menambah jumlah pembeli atau menggenjot penjualan.

20. Public relation atau hubungan dengan masyarakat.
Promosi untuk mengangkat image atau wibawa perusahaan atau produk dengan berbagai kegiatan bermanfaat untuk orang banyak seperti: seminar, event, press relation/ hubungan dengan media, corporate communication.

21. Direct mail atau mengirim surat untuk menghubungi langsung para pelanggan dan berinteraksi.

Marketing yang efektif tentu harus bisa memberikan perspektif yang positif tentang perusahaan kepada seluruh masyarakat.

Ketika seseorang mencoba membeli produk dan ternyata kualitas dan hasil yang didapat dari produk memuaskan, maka orang-orang ini akan mempromosikan produk tersebut dengan sukarela.

Bukan hanya kepada orang luar saja, orang dalam yang bekerja di dalam perusahaan juga bisa ikut menyampaikan kelebihan dan kualitas produk perusahaan.
Jika lingkungan kerja kondusif, pembagian tugas adil dan merata, gaji yang pantas, maka orang yang bekerja di perusahaan akan dengan senang hati melakukan iklan gratis untuk perusahaan tercinta.

Marketing hendaklah bisa memahami kebutuhan orang banyak,
Orangtua saya yang berjualan, senantiasa menerangkan cara pakai produk, kelebihan, cara perawatan, jaminan garansi seumur hidup (tentunya syarat dan ketentuan berlaku),
Bukan hanya dengan cara-cara di atas saja, tapi orangtua saya juga mengajak pembeli berbicara tentang kehidupan sehari-hari pembeli, memuji kepandaian anak mereka, memuji pakaian mereka, memberi minuman, memberi nasihat atau saran dan ramah-tamah lainnya.

Dalam persaingan bisnis di era modern ini, memang harus All-In-One Service atau Pelayanan yang meliputi segala aspek.

Anda harus melakukan sesuatu yang tidak bisa dilakukan orang lain untuk mendapatkan yang tidak bisa didapatkan oleh orang lain.

Orang tua saya yang berjualan elektronik, tidak pernah beriklan, hanya saja ketika ada orang yang masuk ke toko, orang tua saya terutama ibu langsung melayani dengan sangat ramah, berusaha memberikan kepercayaan, membangun kesetiaan pelanggan dengan harga bersaing. Dengan demikian, semua pelanggan kami akan membantu promosikan toko kami ke orang lain.

Trik menjual yang lumayan jitu adalah ketika pembeli sudah mau pergi, penjual langsung memberikan harga modal agar pembeli dapat membandingkan harga dengan toko lain yang tidak mungkin memberikan harga modal, pembeli tersebut pasti kembali.
Ketika pembeli kembali, penjual mengatakan bahwa salah lihat daftar harga, itu adalah harga lama, harga paket murahnya sudah tak berlaku lagi, barang tersebut sudah terjual dan kami mengambil barang baru dengan harga baru yang sudah naik harganya, apa saja alasan bisa diberikan.

Para distributor elektronik pun membantu dengan cara membayar pajak papan nama toko.
Toko kami pernah mendapat penghargaan dari National Gobel atas penjualan terbaik.

Seorang Marketer terkenal, Hermawan Kartajaya mengatakan bahwa jika ingin membangun brand yang kuat, perusahaan tidak boleh hanya mengandalkan iklan.
Perusahaan harus melakukan sesuatu yang berkesan di benak konsumen, tidak sekedar menjual, tetapi memiliki implikasi jangka panjang.

LOCAL SERVICE CHAMPION

Hermawan Kartajaya, Founder of MarkPlus Inc., memotivasi peserta Indonesia Marketeers Festival 2013 bahwa merek dagang atau brand yang dikenal banyak orang tidak menjadi patokan barangnya laku jika tidak mengerti konsumen nya.

Sebuah perusahaan tentu memulai membangun bisnisnya dari nasional dulu baru menyebar ke seluruh dunia, karena itulah lebih penting jadi Juara Lokal atau Local Champion.

Tak kenal maka tak sayang, oleh sebab itu cobalah mengenal dan masuk ke hati pelanggan lokal di beberapa kota dahulu.
Jika sudah kuat landasan bisnis di daerah lokal, pasti bisa menjadi perusahaan nasional yang sukses.

Ada tiga dasar cara sukses dalam merintis bisnis dari kecil: Brand Management, Product Management, Customer Management (Menguasai Merek, Produk, Konsumen).

Di zaman persaingan global sekarang ini, vertical Marketing --> semakin mencoba membesarkan diri sendiri akan semakin jatuh, karena itu hendaknya merangkul semua lapisan masyarakat secara horizontal.

Pada tahun-tahun mendatang, target pasar yang sangat penting yaitu Orang Muda, Perempuan, dan Netizen.

Membangun sebuah Brand dimulai dari menonjolkan karakter brand dengan sesuatu yang asli, berbeda, yang tidak dapat ditiru brand lain.

Seimbangkan kualitas produk dengan pelayanan yang memuaskan, sehingga jika pelanggan sudah senang, harga barang tidak begitu menjadi masalah baginya.

Diskon atau Sale memang sangat menggiurkan semua kalangan pembeli, tapi jangan turunkan sampai 10% tapi penghasilan masuk di bawah 10%.

Terkadang harga jadi simbol kepercayaan apakah suatu produk itu berkualitas atau tidak walaupun kenyataannya tidak seratus persen benar. Apabila pembeli masih tawar menawar dengan harga, mengisyaratkan bahwa  pembeli tersebut belum percaya akan brand itu atau servis yang kurang memadai.

Naikkan kesetiaan dan kepercayaan di pasaran lokal mulailah dari kualitas barang dan jasa sampai layanan yang ditawarkan.

Pengusaha Muda Indonesia akan menghadapi tantangan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) pada 2015 yang berarti produk dan jasa dari negara Asean akan menyerbu kawasan negara ASEAN. Segeralah lakukan diversifikasi atau penciptaan produk baru atau membuat produk lebih menarik untuk menambah daya serap pasar.

Pesan terakhir dari saya untuk cara berjualan yang baik adalah "Berbuatlah dengan ikhlas, karena keikhlasan itu akan menghasilkan aktivitas. Aktivitas yang baik akan menghasilkan mobilitas.
Mobilitas yang terarah akan membuat kualitas. Kualitas yang terus-menerus akan menciptakan kuantitas. Setelah kuantitas terbentuk, baru pikirkan fasilitas."

Konsumen kadang tidak mengetaui kualitas suatu produk. Penjual harus menyadari posisi konsumen seperti ini dengan tanggung jawab moral bahwa penjual hanya memberikan yang terbaik.

Penjual tentu ingin hubungan yang berkepanjangan dengan pembeli yang setia, Jangan memberikan harga mahal dengan kualitas dan jenis produk tidak sesuai, karena pembeli mungkin akan tertipu sekali dan tidak akan kembali, pada akhirnya juga tidak akan bantu mempromosikan produk Anda pada orang lain.

Saya akan terus menambah dan mengubah tulisan ini jika saya menemukan hal menarik lainnya. Semua cara marketing, beriklan, berjualan yang lengkap ada di tulisan ini ( A Complete Guide to Marketing, Advertising, Selling).


No comments:

Post a Comment